Tuesday, December 31, 2013

Resep Mie Goreng Enak dan Sederhana

Resep Mie Goreng Spesial - Mie Goreng merupakan makanan favorit yang sudah familiar dilidah masyarakat Indonesia. Cara membuatnya yang praktis dan rasanya yang enak menjadi alasan kenapa Mie Goreng menjadi menu yang sangat terkenal di negara kita.

Resep Mie Goreng Sederhana

Resep Mie Goreng Enak dan Sederhana


Banyak sekali varian mie goreng yang tersedia, baik yang Instan (biasanya tersedia dalam bentuk kemasan) maupun mie basah yang dimasak menggunakan Resep Mie Goreng Spesial. Nah kali ini kami akan mempersembahkan Resep Mie Goreng Enak yang sederhana namun tetap bercita rasa Spesial. Mau tahu bagaimana resep dan cara membuatnya? mari kita simak Resep Mie Goreng Pedas Sederhana berikut ini:

Bahan-bahan :
100 gram mie basah
Ayam goreng suwir secukupnya
Sawi hijau secukupnya, iris
Merica bubuk secukupnya
Kecambah atau tauge secukupnya
1 butir telur ayam, orak-arik
1 sendok makan kecap manis
1 sendok teh garam
Saos pedas (Jika Suka Pedas)

Bumbu yang dihaluskan :
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 butir kemiri

Hiasan :
Irisan tomat
Irisan mentimun
Bawang goreng

Cara Membuat Mie Goreng :
1. Rebus sebentar mie goreng ke dalam air mendidih yang telah dicampur dengan minyak ter;ebih dahulu. Angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, setelah itu masukkan tauge dan sawi, lalu aduk-aduk hingga layu.
3. Masukkan mie dan telur orak-arik, aduk hingga rata.
4. Tuangkan kecap, garam, merica, kemudian aduk hingga rata. Masak hingga semua bahan matang, angkat. Beri taburan bawang goreng dan hias dengan potongan timun dan tomat.
5. Mie goreng sederhana siap untuk dihidangkan bersama Saos Pedas.

Jangan lupa untuk membaca Resep Masakan yang lainnya disini. Terima kasih.

1 comments:

  1. Halo jika Anda pengusaha makanan dan membutuhkan Box Makanan Anda dapat mencoba menghubungi Greenpack.

    ReplyDelete