Sunday, December 1, 2013

Cara Membuat Risoles Isi Sayuran - Gorengan, siapa yang tidak kenal dengan gorengan? Hampir semua masyarakat khususnya warga negara Indonesia pasti mengenal dan bahkan memasukan gorengan sebagai makanan favoritnya. Ada beragam varian atau jenis makanan gorengan yang dikenal di Indonesia, salah satunya adalah Risoles. Makanan yang berbahan dasar terigu dengan kadar protein sedang untuk bahan pembuatan kulitnya ini memiliki berbagai jenis rasa/macam isian nya. Namun yang banyak dikenal di Indonesia hanya 2 jenis, yaitu risoles isi sayuran dan risoles isi sayuran+daging cincang.
Cara Membuat Risoles Isi Sayuran
cara membuat risoles isi sayuran enak dan lezat
Risoles sangat cocok sekali untuk dihidangkan saat menemani kita menonton televisi, berkumpul bersama keluarga atau rekan kerja, acara arisan dan acara-acara santai lainnya. Untuk mendapatkan jajanan rakyat ini pun sangat mudah, karena hampir semua penjaja/penjual gorengan baik yang berkeliling atau yang memiliki kedai pasti menjajakan risoles ini sebagai salah satu menu jualannya. Dan harganya pun sangat merakyat, untuk risoles isi sayuran biasa dijual dengan kisaran harga 500-1000 Rupiah dan untuk isian sayuran+daging biasa dijual dengan kisaran harga 1500-2500 Rupiah. Tergantung dari besar dan bayaknya isian.

Sedangkan bagi Anda yang ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, Anda bisa melihat/membaca bagaimana Cara Membuat Risoles Isi Sayuran ini  di buku resep masakan atau di internet. Seperti pada kesempatan kali ini kami akan membantu Anda untuk memasak risoles isi sayuran buatan Anda sendiri.
Untuk bahan dan cara membuatnya adalah sebagai berikut:

Bahan Kulit :
100 gram tepung terigu protein sedang
1 butir telur
250 ml susu cair
¼ sdt garam
1 sdm margarin, lelehkan, biarkan dingin

Bahan dan Bumbu Untuk Isi :
300 gram kentang, potong dadu, goreng
150 gram wortel, iris halus
100 gram buncis, iris agak tipis
150 ml air
4 butir bawang merah, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
½ sdt pala bubuk
2 tangkai seledri, iris halus
garam, merica dan gula secukupnya
2 sdm margarin untuk menumis

Bahan akhir :
3 butir telur, kocok lepas
150 gram tepung panir kasar / tepung roti
minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Risoles Isi Sayuran:
1. Campurkan bahan kulit, yaitu tepung terigu, telur, susu cair dan garam, aduk rata. Saring lalu masukkan margarin cair, aduk rata. Siapkan wajan anti lengket, lalu ambil sedikit adonan dan buat dadar. Sisihkan
2. Untuk isi risoles, tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan kentang, wortel dan buncis. Aduk hingga layu, tuangkan air, masukkan garam, merica, pala bubuk dan gula. Masak sampai bumbu meresap, tambahkan seledri, aduk rata kembali.
3. Ambil selembar kulit, beri isi lipat dan gulung. Celupkan gulungan risoles ke dalam telur lalu gulingkan ke tepung panir. Masukkan ke dalam kulkas biarkan sekitar 2 jam.
4. Panaskan minyak, goreng risoles hingga matang dan berwarna coklat kekuningan. Angkat, tiriskan dan siap untuk dihidangkan.

Cara Membuat Risoles Isi Sayuran diatas sangat mudah kan untuk diikuti dan Anda praktekan? Dan untuk isian Anda bisa berimajinasi dengan memberikan isian yang sesuai dengan selera Anda.
Selamat memasak dan selamat menimati.

Next
Newer Post
Previous
This is the last post.

0 comments:

Post a Comment